PERAKNEW.com- Setelah sempat mengalami sepi tanpa pengunjung yang disebabkan oleh musim ombak baratan laut dan diguyur hujan setiap hari, kini Wisata Bahari Pantai Pondok Bali ramai dikunjungi wisatawan dari dalam dan luar kota.
Minggu, 12 Maret 2023 terlihat banyak mobil terparkir dengan nomor polisi plat B ini menandakan bahwa pengunjung Pantai Pondok Bali banyak dari luar Kabupaten Subang.
Baca Juga : Wawako Buka Secara Langsung Kegiatan Ngelong Expo di Kota Lubuklinggau 2023
Seperti halnya dikatakan Ramin, Penjaga Pantai Pondok Bali saat diwawancarai Peraknew.com, “Baru mulai hari ini banyak pengunjung ke Pondok Bali, kalau kemarin-kemarin sepi banget,” ujarnya, Minggu, 12 Maret 2023.
Kondisi ramai pengunjung itupun membuat gembira dan syukur bagi salah seorang ibu bernama Tarmi, yang kesehariannya menjual jasa sewa Ban untuk berenang para pengunjung, “Alhamdulillah sekarang masih siang sudah dapat Rp75 Ribu, insyaalloh sampe sore bisa dapat seratus ribu rupiah,” tuturnya.
Adapun keunikan Pantai Pondok Bali jika dibandingkan dengan wisata pantai laut lain adalah airnya bersih, bening dan lahan pantainya sekarang luas bisa untuk anak-anak bermain dan untuk biaya masuknya satu orang dewasa hanya Rp15 Ribu dan bayar parkir sepedah motor Rp2.000,- (dua ribu rupiah).
Baca Juga : Bupati dan Wakil Bupati Resmi Membuka MTQ ke-51 Kabupaten Musi Rawas
Selain keindahan lautnya, di Wisata Pondok Bali ini juga terkenal aneka kuliner berbagai ikan bakar hasil lautnya, tersedia dijual diwarung-warung pesisir pantai, seperti Ikan Bakar Etong, Cumi, Udang, Ikan Kakap dan banyak lagi jajanan kuliner lainnya, tersaji pula minuman dingin Es Kelapa Muda yang begitu cocok menyegarkan dahaga dengan kondisi cuacanya yang selalu panas di pantai tersebut. (Atang S)
source