Pernah terbayangkan tidak, jika Don Lee alias Ma Dong-seok yang terkenal akan peran-perannya di film action akan terlibat dalam sebuah drama komedi bertemakan operasi plastik? Nah, rumah produksi yang dulu membuat film “The Outlaws” (2007) dan sekuelnya “The Roundup” (2022) kembali menggaet Don Lee untuk membintangi film terbaru mereka yang berjudul “Men of Plastic“. Direncanakan […]
The post Jatuh Bangun Don Lee di Men of Plastic appeared first on TipsPintar.com.
Pernah terbayangkan tidak, jika Don Lee alias Ma Dong-seok yang terkenal akan peran-perannya di film action akan terlibat dalam sebuah drama komedi bertemakan operasi plastik? Nah, rumah produksi yang dulu membuat film “The Outlaws” (2007) dan sekuelnya “The Roundup” (2022) kembali menggaet Don Lee untuk membintangi film terbaru mereka yang berjudul “Men of Plastic“.
Direncanakan bakal tayang mulai hari Rabu, 4 Januari 2023 di Indonesia, film yang disutradarai oleh Im Jin-soon (“Ordinary People“) ini juga dibintangi oleh sederet nama besar seperti Jung Kyung-ho (“Hospital Playlist“), Oh Na-ra (“Alchemy of Souls“), Choi Byung-mo (“Penthouse 2“), dan Oh Yeon-seo (“Cafe Minamdang“), seperti apa?
Di awal tahun 2000’an, distrik Apgujeong di jantung kota Seoul yang sudah terkenal glamor perlahan tapi pasti berubah menjadi pusat tujuan bagi siapapun yang ingin merubah penampilan fisik mereka. Satu per satu klinik operasi plastik bermunculan dan Oasis pun menjadi salah satu pusat perawatan kecantikan paling populer di Apgujeong.
Namun sebelum berdiri megah sebagai pusat kecantikan 15 lantai, Oasis berasal dari sebuah ide sederhana yang dicetuskan oleh Dae-guk (Don Lee). Pria asli yang tinggal dan besar di Apgujeong ini menggaet seorang ahli bedah plastik bernama Ji-woo (Jung Kyung-ho) dan menggunakan uang modal dari seorang mafia (Choi Byung-mo).
Banyak tantangan dan masalah yang harus dihadapi oleh Dae-guk untuk mewujudkan ide gilanya. Mulai dari masa lalu Ji-woo yang kehilangan izin praktik, hingga tarik-ulur permodalan yang dilakukan oleh Cho Tae-cheon. Bukan itu saja, intrik dunia operasi plastik juga memiliki sisi kelam lain yang mendorong para pemeran utama untuk melakukan hal-hal yang biasanya tak mungkin akan mereka lakukan. Bagaimana mereka menyikapi tantangan-tantangan tersebut?
Sutradara Im Jin-soon konon penasaran mengenai asal muasal industri klinik operasi plasti di Apgujeong. Bagaimana distrik tersebut tumbuh menjadi pusat tujuan plesir operasi plastik lokal maupun internasional. Siapa sih sebenarnya yang punya ide pertama kali? Berdasarkan pertanyaan dan rasa penasaran ini, Im Jin-soon menciptakan karakter Dae-guk, seorang pria yang pekerjaannya tidak pernah jelas tapi kenal dengan semua orang dan terlihat sibuk berjalan-jalan disepanjang sudut kota.
Don Lee sendiri mengambil inspirasi karakter Dae-guk dari orang-orang di sekitarnya yang hidup gemerlapan, naik mobil bagus, minum kopi dan sibuk dengan smartphone mereka seharian tanpa tahu jelas apa pekerjaan mereka sebenarnya. Sebagai perbandingan, di Korea sudah umum bagi setiap daerah atau distrik memiliki sosok yang seperti digambarkan oleh Don Lee.
Film berdurasi 112 menit ini menawarkan dialog-dialog memorable dan aksi komedi lucu para pemeran dan karakter utamanya. Jika kamu fans Don Lee dan penasaran dengan kekocakan pria bongsor tersebut, tonton saja Men of Plastic di bioskop-bioskop di Indonesia mulai 4 Januari 2023!
source: https://merdeka.group/jatuh-bangun-don-lee-di-men-of-plastic