Indra Respati Apresiasi Launching ATM BJB Dengan Logo Karang Taruna

Photo of author

PERAKNEW.com – Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bandung, Indra Respati membuka rapat kerja (Raker) pengurus Karang Taruna Kabupaten Bandung di Gedung Moch Toha Soreang, Kamis (27/7/2023).

Rapat kerja Karang Taruna yang dihadiri tamu undangan dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah, anggota DPRD Kabupaten Bandung, jajaran KONI Kabupaten Bandung, pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Barat dan pihak lainnya ini, bertemakan Membangun Soliditas Karang Taruna Untuk Meningkatkan Pelayanan Kesejahteraan Sosial dan Berpartisipasi Aktif Dalam Pembangunan Kabupaten Bandung.

Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Bandung yang Bedas, Indra Respati berpesan agar program kegiatan yang dikolaborasikan dengan Karang Taruna di Kabupaten Bandung harus memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Kabupaten Bandung, “Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas sinergitas yang terbangun antara Karang Taruna, DPRD, Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung maupun stakeholder lainnya,” katanya.

Baca Juga : Bupati Bandung Hadiri Pelantikan Ketua Pengcab IMI

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bandung, Ruli Yuliana saat ditemui awak media mengatakan, “Apa yang dilakukan dalam rapat kerja itu untuk merumuskan arah kebijakan program-program yang akan dilakukan di lima tahun ke depan. Minimal rapat kerja itu dilakukan satu kali dalam satu periode. Tapi kita berharap rapat kerja ini bisa dilaksanakan setiap tahun. Paling tidak hari ini kita bisa merumuskan lima tahun ke depan karang taruna akan seperti apa,” kata Ruli.

Terkait dengan launching kartu ATM bank bjb yang bekerjasama dengan Karang Taruna, hal tersebut ditujukan untuk kemudahan bagi warga Karang Taruna, “Kedepannya kartu ATM bank bjb yang berlogo Karang Taruna bisa untuk e-tol, bahkan di tempat-tempat tertentu yang ada produk-produk Karang Taruna akan mendapatkan diskon-diskon khusus bagi mereka yang menggunakan kartu ATM berlogo Karang Taruna tersebut. Mungkin kelebihannya karena ini ada logo Karang Taruna nanti ada warung Karang Taruna, ketika menggunakan kartu ATM ini ada diskon. Ada harga-harga khusus untuk tempat-tempat tertentu yang nanti ke depan akan dikerjasamakan dengan Bedas Market,” tuturnya.

Baca Juga : Yayasan Amanah Lintang Kerja Bareng UIN Gunung Djati Bandung Gelar Peduli Rutilahu

Ruli mengatakan, bahwa Karang Taruna sebagai organisasi plat merah, sehingga harus ikut membantu tugas-tugas pemerintah dalam rangka usaha-usaha kesejahteraan sosial, “Ada fungsi dan tugas Karang Taruna, di dalamnya ikut terlibat dan berperan aktif dalam mensukseskan program-program Pak Bupati Bandung. Maka melalui rapat kerja ini akan diselaraskan visi misi Karang Taruna dengan visi misi Bupati Bandung dengan semangat Bedas nya. Kita akan mengambil bagian. Karang Taruna harus bisa dipercaya dan bisa melakukan sesuatu yang memang bermanfaat untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bandung,” pungkasnya. (Gunawan)

source