AKBP Purn H Asep Nandang S.H., Didaulat Masyarakat Cimahi Maju di Pilkada

Photo of author

PERAKNEW.com – AKBP Purn H Asep Nandang, S.H., didaulat masyarakat Cimahi untuk maju di Pilkada Bulan November mendatang. Hal ini diungkapkan banyak masyarakat Kota Cimahi, saat Asep Nandang yang akrab dipanggil Asnan ini menyelenggarakan acara silaturahmi dan tawazulan menjelang Bulan Ramadhan, 8 Maret 2024 yang bertempat di Gelanggang olahraga libra Cipageran Kota Cimahi.

Asep Nandang adalah warga Pituin Cimahi yang lahir dan tinggal di daerah pojok Kelurahan Setiamanah Kota Cimahi, Asep Nandang adalah seorang purnawirawan polisi, yang belum lama pensiun, jabatan terakhir adalah Kapolsek Bandung Kulon yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Cimahi, Kapolsek Gunung Halu, Kapolsek Cipatat, Kapolsek Cikalong.

Beberapa kali menduduki posisi Kapolsek, Asep Nandang cukup dekat dekat dengan masyarakat, khususnya masyrakat di Cimahi.

Dalam acara tersebut tampil banyak masyarakat yang mengharapkan dan memberi dukungan terhadap Asnan, walaupun harus menempuh jalur independen, warga siap membantu.

Salah satu warga Kelurahan Cibeber Kota Cimahi, Asep yana mengungkapkan “Harapan besarnya supaya Asnan dapat maju dan tampil memimpin Cimahi kedepan, Cimahi nu urang, Cimahi ku urang, Cimahi keur urang,” pungkas Asep Yana kepada Perak.

Hal yang sama pun diungkapkan oleh Wawan Gunawan, warga Citereup, juga oleh Caca warga Melong saat diwawancara Perak, 8 Maret 2024.

Baca Juga : Giat Foggyng Antisipasi DBD di Kelurahan Dangdeur

Sementara itu.Asep Nandang saat diwawancara Perak mengungkapkan, bahwa sebagai warga yang lahir di Cimahi, besar di Cimahi, menjadi kerinduan yang besar ingin bisa membantu warga Cimahi, dari tahun 2020, sudah ada warga yang meminta supaya kelak saat pensiun nanti, supaya mau dan bisa memimpin di Cimahi untuk memajukan warga Cimahi dan baru sekarang saat menjelang Bulan Ramadhan, “Saya menerima permintaan masyrakat untuk maju dipilkada 2024 nanti,” pungkas Asep Nandang kepada Perak. (Harold)

source